Thursday, December 24, 2015

Peluang Usaha Makanan Ringan Snack!! Bisnis Modal Kecil Yang Menguntungkan Dan Menjanjikan

Banyak yang menyepelekan jualan makanan ringan snack, dan menganggap sebagai bisnis makanan dengan keuntungan yang kecil dan tidak menjanjikan

Saya rasa pendapat seperti itu salah besar, karena usaha makanan ringan snack merupakan peluang usaha rumahan yang sangat potensial jika di kelola dengan baik dan benar

Karena harga makanan ringan snack sangatlah terjangkau, bahakan ada yang seharga serba 2000 sehingga tidaklah sulit bagi para orang tua untuk membelikan jajan untuk anaknya

Apalagi seperti yang kita tahu snack merupakan makanan kesukaan anak-anak, jadi sangatlah mudah untuk bisa menjual makanan camilan ini

Kan tau sendiri, gimana reaksi anak-anak jika mereka ingin jajan? pasti nangis dan merengek-rengek sampai di belikan

Untuk itu ini merupakan peluang bisnis yang sangat menguntungkan buat sampingan, karena modal yang sangat kecil dengan keuntungan yang lumayan

Contoh Peluang Usaha Makanan Ringan

Sebenarnya ada banyak sekali contoh usaha makanan ringan yang bisa di jadikan reperensi buat sahabat semua

hanya saja yang perlu di perhatikan adalah faktor lokasi dan kegemaran dari masyarakat daerah sahabat yang biasanya berbeda-beda

Karena lokasi yang strategis sangatlah menentukan keberhasilan kita dalam melakukan bisnis makanan ringan selain beberapa faktor lainnya

Namun berikut saya akan berikan beberapa contoh peluang usaha camilan yang mungkin bisa sobat jadikan reperensi

1. Keripik Singkong

Keripik singkong merupakan snack yang sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat kita, karena camilan ini sudah ada dari sejak dulu kala

Untuk itu saya rasa keripik singkong bisa jadi salah satu pilihan bisnis snack yang sangat potensial bila kita lakukan dengan teknik pemasaran yang tepat

Misalnya dengan membuat kripik singkong dengan aneka parian rasa dan membuat kemasannya lebih menarik, serta membuat kripik singkong yang super renyah

terbukti banyak pabrikan yang melirik keripik singkong sebagi produk andalan untuk mereka jual

Peluang Usaha Makanan RIngan Snack!! Bisnis Modal Kecil Yang Menguntungkan Dan Menjanjikan


2. Keripik Pisang

Pisang merupakan jenis buah-buahan yang paling mudah kita temukan di seluruh daerah, karena sifatnya yang mudah tumbuh di daerah manapun

untuk itu menjual kripik pisang saya rasa tidak akan sulit, karena selain enak dan gurih camilan kripik pisang juga kaya akan vitamin

yang terpenting kita bisa menyajikannya dengan lebih fresh dan lebih baik dari keripik-keripik pisang yang sudah ada di pasaran

3. Keripik Tempe

Di zaman sekarang, para orang tua terkadang lebih selektif dalam membelikan jajanan untuk anak-anaknya, terutama dari segi gizi dan vitamin

Untuk itu bisnis kripik tempe saya rasa patut untuk kita pertimbangkan, karena tidak hanya sehat tapi kaya akan protein

Sehingga bisa jadi pilihan para orang tua untuk memberikan makanan sehat kepada anak-anaknya

4. Popcorn

Nah yang satu ini biasanya familiar sebagai camilan untuk menemani kita di saat nonton film di bioskop ataupun layar tancap.. hehe

Tapi saya rasa tidak ada salahnya jika kita menjual popcorn di luar lingkup bioskop karena rasanya yang enak dan gurih

Masalah gizi, tentu gak usah kita ragukan karena bahan dasar dari popcorn adalah jagung, jadi popcorn

5. Stik Lidi

Makanan yang memiliki tekstur seperti lidi ini, biasanya memiliki rasa pedas dan asin, kalau di tempat saya terbuat dari ikan tengiri, sehingga sangat baik untuk di konsumsi oleh anak-anak maupun dewasa

Ini juga bisa jadi pilhan usaha yang bagus, apalagi kalau kita bisa berkreasi dengan membuat stick lidi dengan bahan-bahan yang mudah di dapatkan di daerah setempat

Tips Menjalankan Bisnis Makanan Ringang Snack !!


Selain contoh-contoh di atas sebenarnya masih sangat banyak peluang usaha makanan ringan snack yang bisa kita coba

Karena saya yakin di tiap-tiap daerah juga memiliki makanan ringan yang khas yang di minati dari daerah tersebut

Misalnya sperti dodol garut, tahu sumedang, wingko semarang dll

Lalu apa tips keberhasilan menjalankan bisnis makanan ringan?

#Lokasi yang strategis

Seenak apapun makanan yang kita jual, kalau hanya sedikit orang yang mengetahuinya maka akan sangat sulit untuk kita menjualnya

Untuk itu faktor lokasi harus sangat kita pertimbangkan bagi kita yang ingin memulai usaha ini, apalagi jika kita masih benar-benar baru dan belum berpengalaman

Sebelum memulai usaha, alangkah baiknya kalau kita melakukan survei lokasi lebih dulu yang kira-kira bisa menjadi tempat yang tepat buat jualan kita

#Kreatifitas

Umumnya sudah banyak yang menjual makanan ringan snack, jadi jika kita hanya menjual produk yang sama, tanpa melakukan kreatifitas maka kita akan sangat sulit bersaing dengan penjual lainnya

Untuk itu buatlah kreatifitas yang menarik seperti membuat aneka parian rasa, membuat kemasan-kemasan yang sedang trend, membuat  bentuk yang unik dll

#Buat tempat jualan kita nyaman dan menarik

Suasana yang nyaman dan bersih akan membuat para pelanggan kita betah berlama-lama dan bukan tidak mungkin mereka akan balik lagi karena merasa ada tempat nongkrong yang bagus

Karena tak sedikit dari mereka yang lebih mengutamakan tempat yang bersih dan nyaman untuk membeli sesuatu

Untuk itu, pastikan tempat jualan kita bersih dan nyaman serta menarik dan tertata rapi, sehingga bisa menjadi daya tarik lebih bagi para pelanggan nantinya

#Berikan Harga promosi dan lebih murah

Untuk kita pendatang baru, jangan ragu untuk memberikan harga promosi dan lebih murah di bandingkan yang lainnya, yang terpenting kita masih dapat keuntungan meskipun sedikit

Ini trik agar produk dan tempat jualan kita bisa lebih di kenal dan bisa di referensikan oleh pelanggan kepada teman-temannya yang lain karena harga yang lebih murah dan tempat yang nyaman

Setelah berjalan cukup lancar dan sudah banyak pelanggan tetap, barulah sedikit demi sedikit kalau kita mau memberlakukan harga normal, namun tetap menjaga kualitas tentunya

#Berikan Pelayanan Yang Terbaik

Pelanggan adalah raja, itu adalah hukum yang pasti dalam ilmu ekonomi jika kita mau sukses dalam menjalankan bisnis

Pelayanan yang baik, akan memberikan kesan yang baik pula pada pelanggan kita dan merekapun tidak akan segan untuk kembali lagi jika mereka ingin membeli jajanan 

Jangan sampai kita memberikan kesan yang buruk dan tidak baik di mata pelanggan yang bisa membuatnya enggan untuk datang kembali

Note:

Demikianlah peluang usaha makanan ringan beserta tips menjalankannya yang bisa saya sajikan kali ini, semoga bisa menjadi bahan pertimbangan bagi sahabat yang ingin memulai usaha modal kecil dengan keuntungan yang lumyan

Artikel Terkait

Peluang Usaha Makanan Ringan Snack!! Bisnis Modal Kecil Yang Menguntungkan Dan Menjanjikan
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email