Friday, October 2, 2015

Kedutan Mata Merupakan Sebuah Pertanda Mitos Atau Fakta?

Banyak yang bilang, kalau kedutan mata merupakan sebuah pertanda baik ataupun buruk, entah dari mana datangnya kepercayaan seperti ini, seakan akan sudah turun temurun

Konon katanya kalau mata sebelah kanan yang kedutan makan kita akan mendapatkan berita baik baik itu rezeki atau yang lainnya

Dan kalau mata yang sebelah kiri kedutan maka kita akan mendapatkan musibah, kepercayaan ini beredar luas di kalangan masyarakat indonesia, begitu juga di tempat saya

Namun apa sebenarnya penyebab kedutan mata?

Saya yakin banyak di antara kita yang belum tau, bahwa kedutan merupakan pertanda bahwa mata kita sedang lelah

Otot- otot mata kita sangatlah halus sehingga mata sangat sensitif terhadap faktor gaya hidup sang pemiliknya, terutama pada saat kelelahan, stres, namun gak usaha khawatir

Karena gejala kedutan mata, atau yang lebih di kenal dengan Myokymia kelopak mata ini tidak berbahaya "Kata Hugo Henderson seorang konsultan ahli bedah mata"

Jadi bisa di bilang, kedutan mata merupakan suatu sinyal agar kita lebih banyak beristirahat dan merupakan pertanda bahwa mata kita lelah dan memerlukan asupan nutrisi

Lalu Kenapa Banyak Masyarakat Yang Menganggap Kedutan Sebuah Pertanda ?

Tak ada yang tau pasti sih , mengapa banyak yang menganggap demikian, namun kemungkinan besar, karena kepercayaan yang sudah turun temurun 

Padahal kalau kita telaah lebih dalam tidak ada hubungannya antara kedutan mata dengan sesuatu yang akan terjadi terhadap kita, seandainyapun terjadi itu hanya kebetulan saja


Untuk itu kali saya akan berbagai secara lengkap penyebab kedutan mata, yang hampir setiap oran pernah mengalaminya :


# Mata Terlalu lelah


Penyebab kedutan yang pertama adalah mata terlalu lelah, di akibatkan terlalu lama memandah ke satu arah, ataupun di akibatkan kurang tidur, sehingga menyebabkan otot mata menjadi tegang dan terjadilah kedutan


# Stres dan Cemas


Kedutan mata merupakan salah satu tanda bahwa kita sedang stres ataupun cemas, yang di akibatkan antara lain karena terlalu banyak bekerja dalam tekanan 


Sebuah study menunjunkan salah satu pemicu stres adalah saat seseorang bekerja di dalam tekanan tinggi


# Kelelahan


Ada kalanya beragam aktifitas ataupun tuntutan pekerjaan mengharuskan kita mengeluarkan tenaga yang extra yang membuat tubuh merasa lelah, ini juga merupakan salah satu penyebab kedutan mata


Pada saat kelelahan semua organ tubuh kita terasa tegang tak terkecuali mata, maka jangan heran,jika kedutanpun bisa terjadi pada organ tubuh kita yang lain seperti pada tangan ataupun kaki


# Alergi


Alergi pada mata biasanya di tandai dengan mata terasa gatal, bengkak dan mata berair, dan ketika di gosok akan menimbulkan histamin yang merupakan salah satu penyebab mata bergerak-gerak


# Kekurangan Nutrisi

kurangnya saupan nutrisi ke tubuh ita juga bisa menjadi salah satu penyebab kedutan seperti yang di katakan seorang hali Gizi Kekurangan Zat gizi tertentu seperti magnesium bisa menyebabkan kelopak mata kejang, 


Kesimpulan :


Kedutan Mata merupakan efek dari kondisi tubuh yang kurang bugar dan sehat yang merupakan sinyal agar kita lebih memperhatikan kesehatan tubuh kita, dan bukanlah suatu pertanda bahwa kita akan mendapat musibah ataupun anugerah

Artikel Terkait

Kedutan Mata Merupakan Sebuah Pertanda Mitos Atau Fakta?
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email