Friday, October 9, 2015

Sebenarnya Konten Berkualitas Itu Yang Seperti Apa Sih?

Banyak yang mengatakan "konten is the king" !!

Saya pribadi atau sobat blogger pasti setuju dengan hal itu ?


Untuk itu sangat penting bagi kita untuk membuat konten yang berkwalitas,


Tapi masalahnya konten yang seperti apakah Itu?


Seperti apakah yang di maksud dengan konten berkwalitas tersebut?


Apakah konten yang orisinil tidak copy paste?,ataukah konten yang Seo? atau juga konten yang panjang dan memiliki lebih dari 1500 kata


Pertanyaan-pertanyaan ini selalu menyilimuti para blogger baru yang ingin membuat blog yang mereka bangun bisa populer


Namun Sulit sekali mencari jawaban yang pasti, karena setiap bertanya ataupun membaca artikel di blog-blog yang sudah populer semua memiliki jawaban yang berbeda-beda


# Takaran Sebuah Konten Di Sebut Berkwalitas


Masalah takaran konten berkwalitas google sendiri menyatakan ada 200 faktor yang menentukan sebuah konten itu berkwalitas atau tidak


Tentu ini sangat membingungkan, bagi kita para pemula


Untuk itu Saya tidak akan membahas mengenai hal itu, karen untuk memahami itu membutuhkan waktu dan proses yang tidak sebentar, 


Tentu jika kita terfokus kesitu maka bisa di pastikan kita akan jenuh dan tinggal menunggu masalah waktu saja kita akan tenggelam di tengah ketatnya persaingan dunia blogging


Lalau apa yang harus di lakukan sebagai seorang pemula ?


Jawabannya adalah konten dan kenyamanan pengunjung blog


Mengapa saya katakan demikian ?


Karena produk utama dari blogging adalah konten dan custumer kita adalah pengunjung


Jadi kita mau sukses di dunia blogging, buatlah konten yang unik dan menarik yang bisa memberikan kepuasan kepada para pengunjung blog kita



Seperti kata pepatah " Custumer adalah raja " jadi sebagai blogger "Pengunjung adalah raja"


Saya mengatkan ini, bukan berarti Seo tidak penting, 


hanya saja


Masalah Seo bisa kita pelajari sambil berjalan, karena seo tidak bisa kita pelajari dalam waktu singkat, 


Maka tidak salah banyak orang mengatakan "Konten Is The king" dan banyak juga Blogger yang sukses tanpa menggunakan Seo sama sekali


So dari sekarang biasakanlah membuat artikel secara rutin dan konsisten, semakin banyak semakin bagus danyang paling penting jangan pernah "Copy Paste"


Hargailah karya orang lain, dan lagi copy paste membuat kita menjadi blogger pemalas, dan kemampuan menulis kita tidak akan berkembang sama sekali

Dan lagi google pun tidak menyukai artikel yang copy paste


# Konten Berkwalitas Bukan Hanya original Tapi yang nilainya paling tinggi


Kata - kata ini terinspirasi dari salah satu blog yang saya ikuti,Panduanim di situ di jelaskan, konten yang berkwalitas tidak hanya :


  • Original
  • Panjangnya konten
  • Tata bahasa yang baik

Melainkan konten yang berkwalitas itu:

  • Bobotnya paling tinggi dari konten yang lain
  • Penyajiannya tidak membosankan
  • Kredibel memberikan kutipan menuju data dan fakta yang terpercaya
  • yang paling penting, memberikan kepuasan terhadap pembacanya

Jadi konten berkwalitas tidak cukup hanya original saja, originalitas hanyalah standart minimum dari sebuah konten yang baik

Saya sangat setuju dengan apa yang di sampaikan di panduanim tersebut, karena konten merupakan aset yang berharga dan pengunjung harus menjadi prioritas utama kita

Meskipun memang di butuhkan waktu untuk membuat konten yang seperti itu


Di perlukan riset dan kemampuan dalam mengelola tata bahasa yang baik, agar pesan yang kita sampaikan mudah di mengerti dan di pahami


Dengan kata lain, panjang tapi tidak bertele - tele



# Konten Berkwalitas Bisa Membatu Permasalah Sang Pembaca


Sebelum membuat konten, maka kita harus tau Siapa sasaran pembaca kita, agar kita tau permasalahn apa yang paling mereaka hadapai, kesalahan yang banyak kita lakukan adalah membuat konten asal-asalan tanpa riset yang jelas


Sehingga Konten kita tidak tepat sasaran


Untuk itu kita harus mengetahui lebih dahulu karakteristrik dari pengunjung blog kita


Gimana caranya ?


Kita bisa menggunakan Google Analytic untuk mengetahuinya







Gambar di atas merupakan statistik dari google analytic blog ini, dengan menggunakan tools gratis dari google ini kita bisa melihat data- data dari pengunjung blog kita seperti :

  • Gender
  • Umur
  • Hobi (minat


Dari data - data di atas maka kita bisa membuat konten yang sesuai dengan apa yang mereaka ingingkan dan butuhkan



# Konten berkwalitas Itu Tepat sasaran

Untuk mengetahui permasalahan apa yang paling mereaka perlukan, maka mau tidak mau kita harus tau di mana tempat mereka berkumpul dan ikut bergabung bersama komunitas mereka


Di mana kita bisa menemukannya ?


Tenang saja, kita gak perlu harus mencari mereka dari cafe ke cafe koq, ada banyak sekali tempat nongkrong di internet, seperti



  • Group Facebook
  • Komunitas di Google+
  • Forum Kaskus
  • Forum Detik
  • Forum Kompas
Dan masih banyak lagi forum atau tempat nongkrong teman-teman kita di internet

Bergabunglah dengan mereka, dan cari tau informasi apa yang paling mereka perlukan, dan buatlah konten yang kaya informasi tentang hal tersebut

Saya pribadi lebih suka nongkrong di Google+ dan kompas karena forum di sana lebih hidup dan lebih antusias, Selain kita bisa menemukan topik konten yang tepat, kita juga bisa sambil belajar dari teman-teman lain di sana

# Konten Berkwalitas Itu adalah yang paling banyak di cari

Sebagai blogger tentu kita ingin artikel yang kita buat itu populer dan banyak yang menyukainya

Untuk itu, penting bagi kita untuk mencari topik- topik yang populer, untuk kita jadikan konten, 

Kita bisa mendapatkan topik yang paling banyak di cari, melalui Google Kayword Planner, Google treds, ataupun dari forum - forum yang kita ikuti tadi, agar konten yang kita buat tidak sia - sia nantinya

Saya ambil contoh dari Forum Google+ yang saya ikuti





Topik konten dari forum yang bisa kita jadikan acuan adalah yang memiliki banyak komentar atau Like, jika kita menemukan topik yang seperti itu, maka Topik tersebut bisa kita jadikan bahan pembuatan artikel

Tentunya dengan memberikan informasi yang 10 kali lipat lebih lengkap dari status tersebut


Untuk memastikannya, kita Mencari data yang lebih terperinci menggunakan Google Keywordplanner, ataupun bisa langsung mengetikannya di gogle


# Konten Berkwalitas itu harus di promosikan

Di point ini saya terinsfirasi dari status facebook temen yang saya ikuti yang berjudul "konten kesepian"






Jangan sampai konten yang sudaj susah payah kita buat, eh ternyata dia kespeian, alias tidak ada pengunjung yang membaca dan menghampiri,


Kenapa demikian ?


Karena alogartima mesin pencari di zaman sekarang berbeda dengan dulu, dulu banyak yang bilang, asal rutin positng setiap hari maka lama-kelamaan pasti banyak pengunjungnya


Sekarang berbeda


Alogaritma mesin pencari sekarang jauh lebih pintar dan lebih kompleks, dimana konten yang banyak di referensikan dan banyak di bacalah yang mampu tampil di halaman utama mereka


Untuk itu di perlukan peran serta dari sang pemilik blog, untuk mempromosikan konten mereka


Untuk itulah sangat penting agar kita mempunyai linker dan influencer seperti :



  • Blogger
  • Seleb Twitter/ Facebook
  • Jurnalis online
  • Member forum yang jadi "idola"


Hubungi meraka dan, minta mereka mempromosikan konten sobat, dengan catatan konten yang kita buat benar-benar berkwalitas

Karena kalu tidak, jangan pernah berharap para Infuencer akan bersedia membantu mempromosikan konten kita


Ya jelaslah!! siap coba yang mau mempromosikan konten abal-abal


Kesimpulan :


Konten berkwalitas adalah konten yang di buat dengan tujuan memberikan informasi kepada pembaca secara lengkap dan gamblang, namun tidak bertele-tele


Serta informasi yang kita berikan tersebut mampumenyelesaikan permasalahan yang selama ini para pengunjung blog kita cari, dan bukan semata-mata konten yang di buat untuk search engine


Sebagai tambahan sobat bisa bacar Tahapan-tahapan yang harus di lalui seorang blogger

Artikel Terkait

Sebenarnya Konten Berkualitas Itu Yang Seperti Apa Sih?
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email